BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Selasa, 29 Juni 2010

Waktunya Pelatih Asli Inggris


Tuntutan Fabio Capello untuk mundur mulai disuarakan. Alasannya apalagi kalau bukan lantaran terhentinya langkah Inggris di babak 16 besar Piala Dunia 2010 oleh tim muda Jerman 4-1, kemarin malam. Kekalahan terburuk Inggris selama keikutsertaan di turnamen besar.

Manajer Tottenham Hotspur Harry Redknapp menjadi yang paling keras bersuara. Ia mengatakan sudah waktunya Inggris dilatih pelatih "dalam negeri" bukan olah pelatih asing. Capello yang ditunjuk sejak 2004 dan mendapat gaji 6 juta pound sterling per tahun merupakan pelatih asing kedua yang pernah menangani The Three Lions. Sebelumnya ada nama Sven-Goran Eriksson (2001-2006) dari Swedia.

"Coba Anda bayangkan seorang pelatih Inggris menangani timnas Italia. Itu tidak mungkin terjadi. Jerman juga begitu. Mereka mempunyai pelatih orang Jerman. Sedangkan kita sudah dua kali ditangani pelatih asing."

"Orang ini (Capello) mempunyai catatan bagus di tingkat klub. Tapi lihat, kita harus menerima kenyataan pahit ini sekarang. Ketika dia terus berlanjut, dalam empat tahun atau kapan pun, akan ada orang muda yang bermunculan dari negeri ini. Sudah saatnya mencari pelatih asal Inggris."

Soal prestasi, Capello sebenarnya justru paling baik dari semua pelatih Inggris yang pernah ada. Dari 28 pertandingan 19 diantaranya berujung kemenangan, 4 kali seri, dan hanya 5 kali kalah (67,9%). Catatan ini lebih baik dari Sir Alf Ramsey yang mencatat 69 menang, 27 seri, dan 17 kalah di 113 pertandingan (61,1%) meski kelebihannya Sir Alf memberikan gelar juara dunia tahun 1966.

Capello sendiri mengatakan ia takkan turun dari kursinya, meski ia mengaku akan bertemu bos Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA), Davie Richards, untuk membicarakan posisinya.

"Saya akan berbicara dengan ketua (FA) untuk memutuskan masa depan saya. Tergantung apakah bisa meyakinkan saya atau tidak."

Pelatih memang sasaran tembak paling empuk jika sebuah tim mengalami kegagalan....

Foto: Michael Regan/Getty Images

Indonesia Pengguna Opera Mini Terbesar di Dunia




JAKARTA, KOMPAS.com - Laporan Mobile Web Opera untuk bulan Mei 2010 mencatat Indonesia sebagai negara dengan pengguna Opera Mini terbesar di dunia. Ini merupakan momentum untuk pertama kalinya setelah Rusia bertengger di urutan teratas lebih dari dua tahun terakhir.

Hal tersebut didoorng tumbuhnya jumlah pengguna Opera Mini di Indonesia yang sangat mengesankan yakni 317 persen sejak tahun 2009. Dalam daftar 10 handset favorit pengguna Indonesia ketika melayari web dengan Opera Mini, semuanya tercatat Nokia dengan berbagai tipe. Sementara daftar 10 situs yang paling banyak dikunjungi sebagian besar merupakan situs asing dan hanya satu situs lokal yang masuk daftar tersebut.

Di Indonesia, Opera Mini memiliki pangsa pasar lebih dari 76 persen atas mobile browsing di bulan Mei 2010 menurut data dari situs StatCounter. Halaman Web yang dilihat pengguna Indonesia dan pertumbuhan pengguna unik sejak bulan Mei 2009 naik masing-masing sebesar 570,6 persen dan 317,1 persen.

Secara global, Opera Mini telah memiliki lebih dari 61,4 juta pengguna, yang jumlahnya meningkat 142 persen sejak Mei tahun kemarin. Tidak disebutkan berapa persen pengguna dari Indonesia. Setelah Indonesia, negara 10 papan atas dari penggunaan Opera Mini di bulan Mei 2010 adalah Rusia, India, Cina, Nigeria, Ukraina, Afrika Selatan, Amerika Serikat, Vietnam dan Inggris.

Wimax Turunkan Tarif Internet 40 Persen




TANGERANG, KOMPAS.com - PT First Media Tbk menjanjikan tarif internet bisa lebih murah 40 persen dalam waktu tiga bulan ke depan melalui layanan operator 4G berbasis Worldwide Interoperability for Microwave Access (Wimax) yang baru dibentuknya, Sitra Wimax.

Jerome Teh, Chief Marketing Officer Sitra menjelaskan tarif yang lebih murah bisa didapatkan pengguna internet karena Wimax merupakan teknologi berbasis data yang bekerja pada spektrum pita lebar layaknya Wi-Fi. Namun dengan jangkauan lebih luas dan kemampuan transmisi lebih cepat mencapai 75 Mbps.

"Kami resmi meluncurkan merek Sitra 4G Wimax mulai Senin (28/6). Selama tiga bulan ke depan, masyarakat diberi kesempatan untuk mencoba layanan Wimax. Setelah itu kami resmi menjualnya komersial," kata Jerome, seperti dilansir situs Kontan, Senin (28/6/2010).

Menurut Jerome, kehadiran Wimax akan mengubah peta kompetisi akses data di Indonesia. Sehingga akan memaksa pemain yang ada menurunkan harga akses data namun dengan kualitas yang masih sama. Sekedar informasi, sebelum lelang BWA dimulai para peserta tender memperkirakan tarif internet akan turun dari Rp 750.000 untuk 1 Mbps per bulan, menjadi Rp 300.000 sampai Rp 500.000 untuk 1 Mbps per bulan.

"Untuk saat ini Sitra baru memberikan kualitas lebih tinggi, tetapi harganya sama. Soalnya regulasi BWA saja meminta kami untuk memberikan akses data mulai dari 256 Kbps," ungkapnya.

Sitra nantinya akan mengurusi zona Broadband Wireless Access (BWA) yang tahun lalu tendernya dimenangi First Media yaitu Sumatera Bagian Utara dan Jabodetabek. Namun untuk tahap awal, Wimax milik Sitra akan hadir di Jakarta, Banten, Depok, Bekasi, dan Tangerang terlebih dahulu.

"Kami menyediakan dana sekitar Rp 236 miliar hanya untuk mendapatkan lisensi dan Biaya Hak Penggunaan (BHP) frekuensi tahun pertama. Sedangkan untuk pengembangan infrastruktur, investasinya lebih dari itu," ujarnya sambil menolak merinci lebih jauh.(KONTAN/Gentur Putro Jati)

Senin, 28 Juni 2010

Dubai Bangun Bandara Terbesar di Dunia




Liputan6.com, Dubai: Setelah berhasil membangun menara tertinggi di dunia, Burj Dubai, Uni Emirat Arab kembali membuat proyek prestisius lainnya. Saat ini Dubai mulai mengoperasikan bandar udara internasional yang nantinya bakal jadi terbesar di dunia. Rencananya, bandara tersebut terdiri dari empat terminal dan lima landasan pacu. Bandara yang diberi nama Al-Maktoum ini mulai menerima pesawat kargo pada Ahad (27/6) [baca: Dubai Resmikan Menara Tertinggi di Dunia].

Bandara internasional Dubai yang sekarang menerima 40 juta penumpang per tahun, dan memiliki kapasitas keenam terbesar di dunia. Namun, Bandara Al-Maktoum dirancang menerima sekitar 160 juta penumpang per tahun. Dubai berambisi meningkatkan perekonomian dengan memastikan statusnya sebagai poros untuk menghubungkan penerbangan Asia, Eropa, dan Afrika.

Setelah krisis keuangan global, perusahaan milik pemerintah di Dubai banyak yang menghadapi masalah dengan utang. Tapi, perusahaan-perusahaan dalam bisnis penerbangan dalam pengecualian.

Bahkan, sejumlah maskapai penerbangan Uni Emirat Arab yang telah memperkuat statusnya dalam industri. Dengan induk perusahaan, Emirates, telah memperkenalkan jet superjumbo dan memperluas jaringannya. Pada Maret silam, jet superjumbo mulai terbang ke Bandara Narita, dekat Kota Tokyo, Jepang.(ANS/NHK)

sedikit tentang piala dunia


Inggris harus takluk 4-1 di tangan Jerman di babak 16 besar Piala Dunia 2010, Minggu (27/6). Dalam pertandingan tersebut, Jerman memang tampak lebih superior karena karena mampu mmebuat kocar-kacir barisan pertahanan The Three Lions. Meski demikian, laga tersebut sempat mengundang kontroversi.

Tendangan gelandang Frank Lampard pada menit ke-38 sebenarnya sempat membuat bola masuk ke dalam gawang. Bola awalnya membentur tiang dan kemudian menyentuh tanah. Dalam tayangan ulang, sangat terlihat jelas bola sudah masuk ke dalam gawang lebih dahulu. Tapi, wasit asal Uruguay Jorge Larrionda tak mensahkan "gol" tersebut. Kontan saja, para pemain, ofisial, dan fans Inggris memprotes kebijakan wasit yang sangat kontroversial itu.

Ternyata tidak kali ini saja Larrionda melakukan kesalahan. Dilansir Daily Mail, pada enam tahun yang lalu, tepatnya saat pertandingan krusial kualifikasi Piala Dunia 2006 antara Brasil dan Kolumbia, ia melakukan kesalahan yang sama. Ia tak mensahkan tendangan striker Brasil Adriano yang sempat membentur tiang dan kemudian jatuh di dalam gawang. Tentu saja, keputusan wasit itu mengundang kemarahan yang sangat besar dari pihak Tim Samba.

Keputusan itu menyebabkan dirinya mendapat sanksi dari Asosiasi Sepakbola Uruguay selama enam bulan. Meski demikian, Larrionda tetap dipercaya menjadi wasit di Piala Dunia 2006 yang berlangsung di Jerman.

Pada laga semi-final antara Prancis dan Portugal, Larrionda pernah memberikan hadiah penalti atas kesalahan yang dilakukan Ricardo Carvalho. Andai saja keputusan kontroversial itu tak dilakukan, mungkin Portugal lebih berpeluang lolos ke final.

Di babak penyisihan grup Piala Dunia kali ini, Larrionda pernah membuat sebuah keputusan kontroversial dengan tidak memberikan hadiah penalti usai Tim Cahill melakukan handball. Andai penalti diberikan, Serbia mungkin memiliki untuk lolos ke babak 16 besar.

Yang paling mengejutkan adalah sanksi yang harus diterima Larrionda dan juga empat wasit lain asal Uruguay selama enam bulan sehingga tidak bisa tampil di Piala Dunia 2002. Mereka ternyata terlibat sebuah skandal korupsi.

Sejauh ini Larrionda tercatat sebagai wasit yang paling banyak mengelurkan kartu merah, dalam hal rata-rata per pertandingan, yaitu sebanyak 94 kartu dalam 140 pertandingan atau dua kartu merah dalam tiga pertandingan.

Berita Terkini Piala Dunia 2010

Lee Min Ho Rayakan Ultah Bersama Fans & Sahabat


Hari yang ditunggu-tunggu oleh para Minoz akhirnya tiba. Tanggal 20 Juni lalu, Lee Min Ho menggelar acara jumpa fans bertajuk 2010 The Special Day With Minoz (One Special Day With Minho) untuk merayakan ulang tahunnya. Meski ulang tahun Min Ho jatuh pada 22 Juni, acara tetap berlangsung seru, meriah, dan heboh tentunya.

Sebelum jumpa fans dimulai, Lee Min Ho terlebih dulu menggelar acara jumpa pers. Ketika ditanya apa hadiah ulang tahun paling berkesan yang pernah diterimanya, Min Ho menjawab, “Hadiah ulang tahun yang paling berkesan untukku adalah sebuah TV dan home theatre yang kuterima tahun lalu.”

“Saat ini saya masih menggunakannya. Fans sangat mengerti diriku dengan baik. Saya menerima banyak hadiah dari fans berupa topi atau cincin. Saya juga pernah diberi seekor anjing sebagai hadiah, dan hingga kini masih kurawat dengan baik. Saya ucapkan banyak terima kasih untuk mereka (fans),” tambah aktor serial Personal Taste ini.

Ditanya mengenai kado apa yang paling diinginkannya untuk hadiah ulang tahun kali ini, Min Ho menjawab, “Kekasih.” “Saya ingin bepergian, tidak harus keluar negeri. Saya ingin mendaki gunung dan jika ada seseorang yang memiliki minat seperti ini, maka akan sangat menyenangkan,” lanjutnya.

Dihadiri Fans Luar Negeri

Tahun lalu Min Ho juga menggelar acara serupa untuk merayakan ulang tahunnya. Saat itu popularitas Min Ho baru saja melejit lewat perannya sebagai Goo Jun Pyo di serial Boys Before Flowers. Seiring dengan waktu dan namanya yang kian populer, tahun ini Min Ho kembali menggelar acara jumpa fans yang dikemas lebih atraktif. Acara yang mengambil lokasi di auditorium Peace Centre, Universitas Kyung Hee, Seoul itu dimulai pukul 3 sore waktu setempat. Meski demikian, fans mulai terlihat antri di luar lokasi acara sejak pukul 1 siang waktu setempat.

Acara dibuka dengan penampilan panggung SeeYa yang membawakan hits mereka. Selain SeeYa, grup 2AM juga didapuk menjadi salah satu bintang tamu. Saat Hyung Bin mempersilakan Min Ho tampil, jerit histeris sekitar 4.500 fans langsung membahana. Sejumlah sahabat dan rekan Min Ho seperti Kim Bum, Jung Il Woo, dan Younha naik ke atas panggung untuk ikut merayakan ulang tahunnya. Younha juga sempat menyanyikan lagu soundtrack Personal Taste. Rekan Min Ho di serial Personal Taste, Jung Sung Hwa yang berperan sebagai No Sang Joon, juga datang memberi ucapan selamat ulang tahun untuknya.

Sayang sekali, dua rekannya di F4 Korea, Kim Hyun Joong dan Kim Joon serta Koo Hye Sun terpaksa absen karena masih ada kegiatan lain. Namun, ketiganya dikabarkan sudah memberi ucapan selamat ulang tahun secara pribadi ke Min Ho.